Januari 31, 2011

Tips untuk menghadapi UN

Buat para pelajar SMP/MTs yang mau siap-siap menghadapi UN ada beberapa trik untuk menghadapi ujian nasional,mudah-mudahan trik-trik berikut dapat ngebantu kamu semua
1. Hadapilah ujian dengan tenang dan proporsional * Hadapilah ujian ini dengan sikap yang tenang dan proporsional bahwa ujian sebagai sesuatu yang harus dihadapi, dilalui. Sikap tenang akan memungkinkan kita menyusun rencana menentukan strategi dan menjalaninya dengan senang.
2. Bersikaplah proaktif * Proaktif adalah suatu sikap yang beranggapan bahwa kita sendirilah yang menentukan keberhasilan dan kegagalan dalam hidup ini, termasuk dalam menghadapi UAN. Yakinlah bahwa kerja keras dan usaha keras yang kita lakukan akan membuahkan hasil. Dalam menyikapi standar minimal 5,25, justru yang terbaik adalah kita sendiri membuat patokan standar nilai minimal. Misalnya, menargetkan 7,01 atau 8,01 sehingga yang muncul adalah tantangan bukan beban.
3. Buatlah rencana * Menghadapi ujian dapat diibaratkan sebagai perjalanan menuju sukses. Sebagaimana perjalanan sukses, sudah sepatutnya kita membuat perencanaan. Dari sekian banyak bahan pelajaran yang harus dipelajari dipilah-pilah antara bahan UAN dari pusat dengan bahan ujian dari sekolah. Antara bahan kelas satu, kelas dua, dan kelas tiga, pelajaran hitungan dan hafalan, sehingga dapat dipelajari dengan teratur dan sistematis. Model belajar semacam itu dapat meringankan dan lebih mengefektifkan cara kerja otak. Salah satu hukum otak yaitu dapat bekerja maksimal dengan cara teratur dan sistematis.
4. Perbanyaklah baca dan latihan soal * Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh lembaga bimbingan belajar adalah para siswa banyak berlatih memecahkan soal-soal dengan cepat. Kita dihadapkan pada soal-soal yang harus dijawab dan dipecahkan dengan tepat. Dengan sering kita berlatih maka kita terbiasa dan terlatih, sehingga tidak cemas atau grogi dalam menghadapi soal (ujian).
5. Belajar kelompok * Belajar kelompok merupakan salah satu cara yang dapat dipakai para siswa untuk berbagi dengan teman yang lain dalam memecahkan soal dan saling menguatkan motivasi belajar dan prestasi. Para siswa daripada banyak bermain dan membuang-buang waktu dengan percuma, manfaatkanlah dengan cara belajar berkelompok dengan teman di sekolah atau di sekitar tempat tinggal kita.
6. Efektifkan belajar di sekolah * Masih terdapat siswa yang datang ke sekolah dan hadir di kelas dengan alakadarnya atau sekadar hadir, tidak mengoptimalisasikan semua potensi dirinya untuk meraih hasil terbaik dalam daya serap materi maupun prestasinya. Padahal jika dimaksimalkan, niscaya hasilnya akan lebih bagus kalaupun tidak ditambah dengan les-les yang lain di luar jam sekolah. Pada umumnya, para siswa kurang menggunakan kemampuan nalarnya dalam belajar, baru sebatas menghafal. Siswa juga masih kurang untuk bertanya, berdialog bahkan berdebat dengan gurunya. Padahal kemampuan bertanya salah satu upaya untuk memperkuat pemahamaman atau pengertian dan keterampilan belajar.
7. Mohon doa restu dari orang tua *Yakinlah bahwa jika kita lulus maka orang tua kita akan senang dan bangga. Jadikanlah perjuangan menghadapi UAN 2008 sebagai ajang untuk mempersembahkan yang terbaik kepada kedua orang tua kita tercinta. Mohon doa restulah pada orang tua agar kita diberi kemudahan dan kelancaran. Kedua orang tua kita akan dengan senang mendoakan putra-putrinya yang sedang berjuang menghadapi UAN.
8. Berdoalah pada Allah *Adalah sombong yang beranggapan bahwa keberhasilan kita semata-mata usaha dan kerja keras kita sendiri tanpa keikutsertaan Sang Pencipta. Untuk itu dengan segala kerendahan diri dan hati di hadapan-Nya, kita panjatkan doa agar diberi kelulusan, kesehatan dan kemudahan dalam menghadapi ujian nanti. Allah Maha Tahu dan tentu akan mendengarkan dan mengabulkan doa hamba-hambaNYA.
Dan yang paling penting adalah


PERCAYA PADA KEMAMPUAN DIRI SENDIRI
Mudah2an


trik tadi bisa ngebantu kalian semua semoga sukses !!!!

Januari 17, 2011

tokoh idola


NAMA: Luca Nama Keluarga: Valdesi TEMPAT LAHIR: Palermo (Sisilia) TANGGAL LAHIR: 18 Juni 1976 TINGGI: 5,84 kaki (1,78 meter) BERAT: £ 176,4 (80 kilo) RAMBUT: Hitam MATA: Brown HOBI: Diving FAVORIT MAKANAN: Shellfishes dan es krim JUDUL dan RANK: Instruktur Karate, Dan Black Belt 5

Cerita
Luca Valdesi lahir di Palermo pada tanggal 18 Juni 1976. Dia mulai berlatih karate pada usia 6 tahun di bawah bimbingan hati-hati ayahnya Andrea, pada berbagai gym: "Altair", "Athlon", dan "Siccheria". Pada tahun 1995 Luca bergabung dengan kelompok bergengsi olahraga "Fiamme Gialle" dan secara bersamaan mulai panggilan pertama tim nasional Italia. Kemudian datang kemenangan internasional, pada awalnya hanya dengan tim kata (satu-satunya kesempatan yang diberikan kepadanya) dan kemudian juga pada tingkat individu: Luca Valdesi menang Kejuaraan Italia pada tahun 1995 dan Seniors Individu Kejuaraan Eropa sejak tahun 2000. Luke berhasil menemukan waktu untuk melanjutkan studinya, lulus di bidang Administrasi Bisnis, tapi juga membangun keberhasilannya dengan dukungan keluarga, menjadi tonggak sejati baginya.
Pada tahun 2001 Lukas menikah Ada Spinella, seorang seniman penari internasional, kemudian muncul 2004 tahun terbaik dalam hidupnya:
- Februari, kelahiran anaknya Andrea; - Oktober, memenangkan di kejuaraan dunia mutlak baik individu dan tim; - November, tingkat Universitas
Pada tahun 2006 terdapat kelahiran putra Francesco yang kedua, pada bulan Juli, dan pada bulan Oktober medali emas kedua di Kejuaraan Dunia karate, lagi dalam tim dan individual.
Pada tahun 2008 Luca memenangkan gelar 3th di Kejuaraan Dunia di masing-masing (5 medali emas di kejuaraan 3 terakhir!!!)
Pada saat ini Luca dan istrinya Ada yang mengharapkan anak 3th mereka, dan mereka hidup antara Palermo, kota asalnya, dan Gioiosa Marea, sebuah kota kecil yang menyenangkan di pantai Utara-Timur Sisilia mana Ada dilahirkan. Hari ini Luca Valdesi dilatih oleh Couch Umum Fiamme Gialle Tim Karate, Bapak Claudio Culasso; oleh Couch Umum FIJLKAM Tim Nasional, Profesor Pierluigi Aschieri, dan oleh ayahnya Andrea, yang terus menjaga dirinya baik selama pelatihan sesi dan berbagai lomba, sementara ibunya adalah pendukung yang paling kuat!